Senin, 07 April 2008

PEKA "Segarkan" Website UMK

JIKA Anda pernah mengunjungi website UMK (www.umk.ac.id), maka yang Anda temui adalah tampilan yang kaku, berita basi dan jarang ada informasi baru dari pihak kampus, lebih-lebih berita tentang kegiatan kemahasiswaan.

Menyadari hal ini, Unit Pelaksana Teknis Perancangan Sistem Informasi (UPT PSI) merangkul Unit Kegiatan Mahasiswa Jurnalistik (majalah PEKA), untuk terlibat dalam penyegaran berita yang akan ditampilkan di website UMK tersebut.

Menurut Basuki, ketua UPT PSI, pihaknya sengaja bekerjasama dengan PEKA. Alasannya, satu-satunya majalah kampus di UMK ini, memiliki sumber daya untuk melakukan update berita kampus terkini. "Sayang kalau Peka hanya dinikmati dalam bentuk majalah, lebih bagus lagi jika
Peka juga dapat dibaca di website UMK," tambahnya.

Dia mengatakan, kerjasama UPT PSI-PEKA dilatarbelakangi keprihatinan pihak rektorat mengenai tampilan website. "Saya usulkan untuk bekerjasama dengan Peka, dan Pak Rektor setuju," jelasnya.

Tampilan website UMK memang telah jadi perhatian serius dari pihak UPT-PSI. "Tampilan website selama ini memang terkesan kaku," ungkap Basuki. "Ini akan segera diubah, tentu saja dengan dukungan Peka dan civitas akademika lainnya," imbuhnya.

Pihaknya berharap, seluruh civitas akademika dapat mempublikasikan tulisan-tulisan, baik itu dalam bentuk opini mupun hasil penelitian ilmiahnya. "Menulis di dunia maya banyak manfaatnya," terang Basuki. "Hal ini dikarenakan tulisan tersebut dapat dibaca semua orang tanpa batasan ruang dan jarak," tambah alumni Fakultas Teknik Sistem Informasi UMK ini.

Hingga majalah PEKA ditebitkan, April 2008 , UPT PSI dan PEKA masih membicarakan teknis update berita tersebut. "Diharapkan mulai Maret, setelah urusan registrasi mahasiswa selesai, berita-berita kampus sudah bisa di update," jelas Basuki.

Diharapkan, website UMK akan lebih hidup dengan tampilan yang lebih menarik, berita-berita kampus terbaru dan tentunya tulisan-tulisan ilmiah dari civitas akademika. Terkait pengiriman artikel, semua pihak yang ingin mengirimkan artikel atau tulisannya dapat dikirim ke alamat majalah PEKA. (Annas)

Tidak ada komentar: